5 Manfaat Ikutan Group WA BlogWalking Asik

Manfaat Blogwalking

Menulis artikel di blog adalah rutinitas sehari-hari yang biasa saya lakukan. Selain untuk menyalurkan hobi, ternyata ngeblog juga bisa mendatangkan cuan, yang penting tau caranya dan punya konsisten yang tinggi. Agar aktivitas menulis bisa lebih lancar dan menyenangkan, maka saya menulis sambil mendengarkan musik favorit ditambah segelas kopi hangat.

Selama ini kopi dan musik seolah telah membantu meningkatkan mood booster (penyemangat) bagi saya ketika menulis artikel. Ide-ide yang sedari tadi ngumpul di kepala, bisa dengan mudah saya tuangkan ke dalam gelas tulisan. Rasanya menulis itu tanpa hambatan sama sekali. Tau-tau sudah jadi satu artikel.

Selain kopi dan musik, hal absurd lainnya yang bisa menambah mood booster adalah saat ada transferan masuk ke rekening. 

Namun semua itu tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan email masuk yang ada tulisan, ".... has sent you a pitch", rasanya gairah ngeblog mendadak meningkat dua kali lipat. Detak jantung berdegup kencang. Mata mendelik-delik. Napas terengah-engah. Tubuh bergetar hebat. Et dah lebay amat ya.... , tapi faktanya memang begitu, bisa bikin happy sepanjang hari.

Manfaat Ikutan WhatsApp Group Blogwalking Asik

Seperti dilansir dari sumber terpercaya (sebut saja Mawar), Group Blogwalking Asik (BWA) dipimpin oleh dua blogger wanita hebat, yaitu Mba Hani dan Mba Rini. Keduanya bukan warga Perancis atau Spanyol, apalagi Kamerun, melainkan warga aseli Indonesia. BWA dibentuk pada November 2019.

Group Blogwalking Asik

Adapun tujuan utama dari BWA adalah untuk saling berkunjung dan berkomentar ke blog teman (blog walking). Jadwal untuk bisa ikutan blogwalking adalah setiap hari Senin, Kamis dan Sabtu. Setiap blogger yang ikutan blogwalking saat itu, harus mematuhi seluruh peraturan yang telah ditetapkan admin.

Manfaat blogwalking sendiri sangat baik untuk meningkatkan jumlah pengunjung blog. Selain itu, blog kamu juga akan terlihat lebih ramai, karena banyak yang komen di artikelmu.

Usut punya usut, ternyata ikutan gabung di BWA punya manfaat juga lho. Terutama bagi blogger dan freelance.

Apa sajakah itu?

Yuk simak 5 manfaat ikutan Group WA Blogwalking Asik versi Trapesium.xyz :

1. Mengenal lebih banyak teman

Semenjak gabung ke group BWA, saya bisa mengenal teman blogger lebih banyak. Meski kami sekalipun belum pernah kopdar besar-besaran, interaksi di group saja sudah sangat seru dan menyenangkan. Setiap anggota group punya karakternya masing-masing, ada yang baperan, ada yang diem bae, ada yang aktif bahkan ada juga yang non-reaktif.

Saya juga bisa mengenal teman-teman blogger dari media sosial milik mereka. Kami bisa saling follow satu sama lain. Lumayan kan bisa menambah teman di dunia maya.

2. Memperluas wawasan sekaligus upgrade skill

Dengan bergabung ke group BWA, saya bisa punya banyak wawasan di sana. Anggota group BWA juga tidak pelit ilmu. Mereka sering berbagi wawasan seputar blog dan lainnya. Bahkan kami juga pernah mengadakan zoom meeting dengan tema meningkatkan trafik blog.

Siapapun bisa bertanya ke group jika ada hal-hal yang tidak dimengerti. Yang penting pertanyaannya masih relevan. Atau sedikit melenceng juga tidak apa-apa kok. Teman-teman juga tidak segan untuk membantu menjawab semampunya.

3. Meningkatkan branding dan performa blog

Blogwalking secara tidak langsung bisa meningkatkan jumlah pengunjung. Jika jumlah pengunjung blog meningkat, akan memberikan impact yang positif terhadap performa blog yang kamu kelola. Hal ini sangat baik untuk branding blog kamu.

4. Kesempatan dapat job lebih besar

Di BWA sering dibagikan informasi untuk job blogger. Ini adalah kesempatan baik untuk mendapatkan job menulis atau job untuk media sosial. Jika kamu memenuhi syarat dan sesuai dengan kriteria, maka kamu akan diajak bekerja sama dengan klien yang mencari blogger tersebut.

5. Sebagai sarana silaturahmi

Tiada hari tanap bersapa. Group ini tidak pernah sepi. Setiap hari selalu ada saja hal yang dibahas, entah itu masalah ngeblog, masalah kerjaan hingga masalah absurd lainnya. Namun aktivitas sepele ini justru bisa dimanfaatkan untuk saling sapa satu sama lain. Pokoknya fun dan asoy geboy bisa gabung ke BWA.

Kesan Ikutan Group BlogWalking Asik

Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk bisa ikutan gabung di BWA. Karena tidak semua orang bisa bergabung lho. Contohnya saja Lisa Blackpink, yang lebih memilih untuk bergabung ke group musik Blackpink. Atau Jung-kook yang memutuskan untuk bergabung ke BTS daripada bergabung ke BWA.

Saya merasa bangga bisa berkenalan dengan blogger hebat dari seluruh NKRI, sebut saja Bang Doel yang menguasai ilmu SEO. Atau Mba Jihan yang sering menang lomba blog. Atau Mas Ardi yang bisa masuk ke kampus favorit berkat sertifikat lomba blog. Atau Kokoh yang selalu menghibur dan memancing seisi group untuk sama-sama ikutan komen. 😀

Nama-nama di atas hanya sebagian kecil saja. Sebenarnya masih banyak lagi nama blogger-blogger hebat lainnya yang tidak bisa saya sebutin satu per satu. Dibanding mereka, saya mah apa atuh, cuma remahan berlian....

Sebelum menutup artikel yang super singkat dan padat ini, saya ada sedikit masukkan untuk pengelola BWA :

  • Rutin mengadakan webinar / zoom meeting dengan tema yang berbeda dan narasumber yang tidak sama
  • Jika memungkinkan, kopdaran untuk satu kota yang sama
  • Banyakin diskusi dengan tema yang bervariatif
  • Per 3 bulan diadakan penyaringan untuk anggota yang tidak aktif, karena saya yakin, di luar sana ada jutaan blogger yang ingin bergabung.

Last but not least, apapun medianya, jika kamu gunakan untuk hal-hal yang positif, maka akan mendapatkan manfaat yang positif juga.

Satu hal yang perlu kamu garis bawahi (ambil penggarisan gih!!), selama ikutan group WhatsApp, jangan baperan, jangan egois, selalu jaga adab, jaga sopan santun dan saling menghormati satu sama lainnya.

Semoga bermanfaat.

Related Posts

Posting Komentar

4 Komentar

  1. Setujuuuu hayuk kopdaran haha. Ikutan jejakin yaa mas hen. Saya jg belajar banyak dari mas hendra 😊

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah pasti seru kalo bisa kopdaran ya, hhehehe... Saya juga perlu nih diajarin rahasia menang lomba blog

      Hapus
  2. alhamdulilah mba rini bukan orang Kamerun ya
    aku dulu ketemu BWA nggak sengaja juga, senang bisa gabung disini.
    tujuan BW mengukur kemampuan diri dan konsistensi aku sebenernya, bisa nggak aku menyelesaikan tugas itu.
    dannn paling seneng kalau terima transferan ya mas, toss samaan hahaha

    yampun aku dong belum nulis wkwkwk

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pastinya seneng banget kalo ada transferan masuk, hehehe... Semangat nulisnya Mba. Masih ada waktu dua hari

      Hapus