Agar Anak Tetap Berprestasi, Ini 5 Tips Belajar di Rumah Saat Pandemi!

Tips Belajar di Rumah Saat Pandemi Agar Lebih Optimal

Nggak ada yang mengira kalau dampak pandemi bakalan sedahsyat ini. Selain sektor ekonomi yang terkena imbasnya, sektor pendidikan juga nggak kalah parahnya. Berbagai upaya terus dilakukan pemerintah untuk menekan angka kasus covid. Salah satu langkah yang diterapkan adalah belajar di rumah atau Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), yakni setiap siswa dianjurkan untuk belajar di rumah aja alias secara daring (dalam jaringan).

Istilah PJJ ini sudah nggak asing lagi bagi para orang tua di era pandemi. Semua aktivitas siswa yang biasanya dilakukan di sekolah atau Pembelajaran Tatap Muka (PTM), saat ini dilakukan secara daring di rumah saja. Sempat sih waktu itu, ingin praktekin PTM, tapi sayangnya kasus covid malah meningkat. Akhirnya PTM pun dibatalkan. Semua siswa dianjurkan untuk PJJ aja di rumah.

Tips Belajar di Rumah Saat Pandemi

Belajar online di rumah, tentunya nggak sama seperti belajar di sekolah. Kalau belajar di sekolah, anak-anak akan mendapatkan bimbingan langsung dari para guru. Sementara kalau belajar online di rumah aja, para orang tualah yang menjadi pendamping anak-anak selama belejar.

Tips Belajar di Rumah Saat Pandemi Agar Lebih Optimal

Siap atau nggak siap, setiap orang tua harus mau mendampingi putra putrinya selama mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru. Tujuannya ya agar proses belajar anak-anak menjadi lebih maksimal. Nah, gimana sih caranya? Yuk simak aja 5 tips belajar di rumah saat pandemi, berikut ini :

1. Siapkan ruang khusus untuk belajar

Agar anak-anak bisa lebih fokus dan tenang untuk belajar, maka orang tua bisa menyiapkan ruang khusus untuk belajar yang nyaman. Bikin suasana setenang dan senyaman mungkin. Jangan belajar di tempat tidur ya, nanti bukannya belajar, malah si anak tiduran terus. Di ruang tersebut juga jauhkan dari jangkauan televisi atau home theater. Sediakan kursi dan meja belajar, agar proses belajar jadi lebih optimal.

2. Pastikan koneksi internet stabil dan cepat

Koneksi internet yang stabil aja kita udah senang banget, apalagi kalau ditambah koneksi yang cepat, pasti anak-anak bakalan lebih semangat lagi untuk belajarnya. Pilihlah penyedia layanan internet yang bagus di wilayah kamu tinggal. Hal ini untuk mendukung proses belajar yang bakalan memakan banyak kuota, terutama untuk proses video conference.

3. Bikin jadwal belajar

Tips belajar online di rumah saat pandemi yang perlu orang tua terapkan adalah susun jadwal belajar yang rutin dan komitmen terhadap jadwal yang telah disusun. Menyusun jadwal belajar merupakan salah satu langkah agar proses belajar bisa lebih efektif lagi. Ada sebuah istilah asing "quality over quantity", artinya utamakan kualitas belajarnya dibanding kuantitasnya.

4. Dampingi anak-anak

Selama proses belajar di rumah, sebaiknya para orang tua juga mendampingi anak-anak. Selain bisa bikin anak-anak lebih semangat, mendampingi anak-anak saat belajar juga bisa memudahkan mereka ketika menemui kesulitan. Dengan demikian orang tua bisa langsung memberikan arahan kepada putra putri tercintanya. Kalau orang tua nggak ngerti juga, paling ujung-ujungnya bisa tanya ke gurunya atau mbah Google, hehehe.

5. Pertimbangkan makanan ringan (opsional)

Anak-anak cenderung cepat lapar. Nggak kenal waktu, perut mereka bisa saja sewaktu-waktu merasa lapar. Nggak enak banget kan, saat lagi fokus belajar, eh tiba-tiba perut keroncongan. Mau ngemil, tapi nggak ada makanan. Jadi para orang tua bisa mempertimbangkan untuk menyediakan camilan kesukaan anak-anak, agar saat ia lapar, bisa langsung menikmati camilan favoritnya. Sehingga proses belajar di rumah selama pandemi bisa lebih optimal lagi.

Nah demikian artikel yang bisa kami sajikan mengenai 5 tips belajar di rumah saat pandemi. Namun yang jelas, semuanya harus tetap komitmen untuk menjalankannya, mulai dari orang tua, anak-anak hingga para gurunya. Para orang tua juga wajib membimbing anak, selama proses belajar online.

Meski cuma belajar dari rumah aja, prestasi harus tetap dijaga, agar tetap bisa meraih impiannya. Semoga bermanfaat ya.

Related Posts

Posting Komentar

0 Komentar